loading...

Mereparasi Mesin Jahit Untuk Kain Halus


Potret Kuli - Mesin jahit direparasi? memangnya rusak? mungkin itu yang ditanyakan untuk yang tidak pernah berkutat dengan mesin jahit dan busana, padahal tidak. Alasan mesin jahit saya direparasi karena jenis kain yang super halus membuat mesin biasa ini wajib dimodifikasi sehingga bisa menjahit kain jenis halus. Dan hasilnya memang terbukti, jahitannya halus serta tidak melompat.

Awalnya pemilik konveksi memberi garapan yang cukup rumit dan dengan kain kulitas nomor satu , wal hasil mesin yang saya miliki tidak bisa karena hasil jahitan menjadi kasar dan sering melompat. Untuk itu bos saya mengundang ahli reparasi mesin jahit agar bisa untuk segala jenis kain. Jika mesin jahit ini bisa digunakan dengan kain ini maka dengan kain apapun bisa dan dengan hasil yang memuaskan.

Tak butuh waktu lama cuma 20 menit dan itu pun tukang reparasinya datang kerumah saya, berbekal perlatan sekota akhirnya selesai dan disuruh mencoba sehingga ketahuan mana yang perlu di perbaiki lagi. Tapi karena hasilnya sudah bagus sehingga langsung jadi dan pak tukangnya bisa pulang.

Oh ya , jenis kain yang sangat halus dan licin membuat gigi mesin jahit tidak bisa bekerja maksimal sehingga  perlu dimodifikasi agar bisa , karena ini suatu tuntutan agar tetap bisa bersaing dengan produk konveksi lain yang halus. Permintaan jahitan untuk bulan Ramadhan ini cukup ramai sehingga saya sering lembur. Bagaiman dengan anda?silahkan berbagi disini