loading...

Struktur Kendali IF-ELSE di PHP

Struktur Kendali IF-ELSE di PHP
Struktur kendali IF-ELSE di PHP

Perintah IF-ELSE
Perintah if...else dalam bahasa pemrograman PHP digunakan untuk memilih salah satu pernyataan berdasarkan suatu kondisi. Perintah ini akan menjalankan pernyataan tertentu bila kondisi bernar dan akan menjalankan pernyataan yang lain jika kondisi bernilai salah
Baca juga Struktur Kendali IF di PHP

Sintaks penulisannya adalah sebagai berikut:

if (kondisi)
{
pernyataan_1
}
else
{
pernyataan_2
}

Pada bentuk ini pernyataan_1 dijalankan jika kondisinya benar (TRUE) dan pernyataan_2 akan dijalankan apabila kondisinya salah (FALSE)

Berikut adalah contoh penggunaan struktur kendali if...else:
File berikut saya simpan dengan nama ifelse.php

<html>
<head>
<title>Struktur Kendali IF...ELSE</title>
</head>
<body>
<?php
$nilai = 40;
if($nilai >= 60) {
echo “Nilai Anda $nilai, Anda Lulus”;
}
else {
echo “Nilai Anda $nilai, Anda Gagal”;
}
?>
</body>
</html>