loading...

Cara Mendapatkan Domain Gratis .Tk & .Ga

Domain adalah nama unik yang diberikan kepada setiap website untuk mengindentifikasi nama server komputer dalam jaringan internet. Fungsi domain adalah untuk memudahkan pengguna internet untuk mengakses sebuah website melalui browser. Kita dapat membuat bermacam-macam nama domain mulai dari yang gratis hingga yang berbayar. Kebayakan dari domain yang gratis adalah domain yang didapat dari sub-domain seperti namadomain.wordpress.com, namadomain.blogspot.com dll. Sedangkan untuk domain yang berbayar misalnya seperti .com, .net, org dkk.

Jika kita menggunakan platform wordpress atau blogspot maka kita tidak perlu mengeluarkan uang seperserpun untuk menjadi seorang blogger atau webmaster asalkan kita menggunakan sub-domain dari penyedia (wordpress & blogspot).

Untuk mempunyai domain gratis (bukan sub-domain) kita bisa menggunakan freenom.com. Kenapa kok freenom? Karena dari website tersebut telah dikenal lama sebagai penyedia domain gratis seperti domain .tk dan .ga. (Misal: finifam.ga). Selain gratis freenom menawarkan kemudahan bagi siapa saja yang ingin mendaftarkan nama domain mereka dengan lebih banyak.

Berikut adalah tutorial atau cara mendapatkan domain gratis .tk atau .ga dari freenome.com

1.  Buka website freenom untuk mendapatkan domain gratis di link berikut www.freenom.com
2.  Isikan nama domain yang ingin kamu buat.
Cara Mendapatkan Domain Gratis .Tk & .Ga
Isikan nama domain kamu

Untuk membuat domain pastikan kamu telah memikirkannya secara matang, karena ketika kita telah mengirim nama domain, maka nama domain tersebut tidak bisa diubah
3.  Pilih domain yang gratis (free) seperti .ga atau .tk. Sebagai contoh saya membuat domain dengan nama cekme.ga. Terlihat pada gambar di bawah ini untuk cekme.tk, cekme.ml, cekme.ga dll tersedia dan siap untuk digunakan.
Cara Mendapatkan Domain Gratis .Tk & .Ga
Domain .ga, .ml, .ga, .cf dan .gg tersedia dan siap untuk digunakan

4.  Untuk menggunakan atau mendapatkan domain .ga atau yang lain secara gratis, silahkan klik Get it now! Tunggu sampai muncul 1 domain in cart. Jika sudah muncul, silahkan klik Checkout untuk menuju ke langkah selanjutnya.
Cara Mendapatkan Domain Gratis .Tk & .Ga
Checkout domain

5. Langkah pengarahan domain, jika sebelumnya kamu mempunyai domain atau hosting, silahkan diatur sedemikian rupa. Karena saya sebelumnya tidak mempunyai domain dan hanya punya hosting gratisan, maka saya akan mengarahkan servername hosting saya ke domain yang sedang saya buat ini.
Lihat posting Cara Mendapatkan Hosting Gratis dari IDhostinger bagi kamu yang ingin mendapatkan hosting gratis
Cara Mendapatkan Domain Gratis .Tk & .Ga
Konfigurasi domain

6.  Setelah selesai konfigurasi domain, silahkan klik Continue. Tampil halawan details domain dan verifikasi email. Masukkan email kamu dan klik Verify My Email Address. Buka email kamu dan lakukan verifikasi.
Cara Mendapatkan Domain Gratis .Tk & .Ga


Done! Langkah atau cara mendapatkan domain gratis .Ga di freenom selesai. Cukup mudah dan simple bukan? Jika kamu mengalami kesulitan, silahkan berkomentar.